Kegiatan KKL tgl 21 sampai 26 juli 2020

Assalamu'alaikum
Kegiatan Minggu ke dua yang Bertemakan
"Relasi agama dan Kesehatan (Sains)dengan tepat"

Nama           : Indah Junaimah Sari (1740200026)
Prodi            : Ekonomi Syariah
Nama DPL  : Ibu Delima Sari Lubis,M.A.
    
Hari ke (7) 👉 21 juli 2020
Berikut adalah poster cara berwudhu dan penjelasan tetang manfaat wudhu untuk kesehatan😊😊😊
"Selamat Membaca"

Berikut ini manfaat berwudhu bagi kesehatan
1. Membersihkan Mulut dari Kuman 
    Berkumur saat wudhu juga bisa  mencegah mulut dari berbagai penyakit gusi dan radangnya,dan juga  melindunginya dari infeksi saluran pernapasan.

2. Membersihkan Hidung dari Kuman
    Orang yang berwudhu dengan baik, maka hidung mereka akan benar terbebas dari semua kuman yang dapat menimbulkan berbagai penyakit serta menghindari kuman yang masuk ke dalam sistem pernapasan.

3. Membersihkan dan Memberi Kesegaran pada Kulit Wajah
    Manfaat berwudhu adalah dapat membantu dengan memberikan kesegaran pada kulit wajah.Dengan membasuh wajah tersebut akan membebaskan wajah dari kuman-kuman dan debu.

4. Menghilangkan Sisa-Sisa Keringat di Permukaan Kulit

Menghilangkan sisa-sisa keringat di permukaan kulit menjadi Manfaat membasuh kedua tangan,bisa menghilangkan sisa-sisa keringat yang menumpuk di permukaan kulit juga bisa membuat kulit bisa memudahkan dengan baik. 

5. Membuat Otak Menjadi Lebih Jernih

    Membasuh sebagian rambut kompilasi wudhu dapat membuat otak menjadi lebih jernih dalam berfikir, mempertajam ingatan, menghindari kerontokan rambut juga bisa terhindar dari penyakit pikun dan juga karena berkaitan dengan otak dan syaraf manusia.

6. Merangsang Titik Pendengaran dan Keseimbangan Telinga

    Membasuh kedua telinga dalam gerakan wudhu berarti membersihkan telinga dari kotoran, debu dan kuman yang menempel pada daun telinga dan lekukan-lekukannya. 

7. Melindungi Kulit di Area Kaki dari Serangan Jamur

   Orang yang membasuh kaki sampai telapak kaki dengan air dapat memunculkan perasaan tenang dan nyaman kompilasi telah selesai wudhu.


Hari ke (8) 👉 22 juli 2020

Berikut adalah poster tentang Gerakan sholat dalam agama islam dan ada 8 Manfaatnya untuk kesehatan jasmani dan rohani persi indah junaimah sari

"Selamat membaca😊😊😊"

1. Gerakan sholat Takbiratul Ihram
     Gerakan pertama Takbiratul ihram yang dimana gerakan mengangkat kedua tangan sejajar dengan telinga lalu didekap di depan perut atau bagian bawah dada. Dan juga Posisi jantung yang berada tepat di bawah otak menjadikan darah mengalir lancar ke seluruh tubuh. Saat kedua tangan diangkat, otot bahu meregang sehingga aliran darah dan oksigen menjadi lebih lancar manfaatnya juga bjsa menenangkan jiwa dan menyehatkan raga.

2. Gerakan Sholat Rukuk

    Rukuk adalah gerakan kedua dalam sholat,yang dimana saat posisi tulang belakang atau punggung menunduk lurus,
Manfaatnya untuk menjaga kesempurnaan posisi dan fungsi tulang belakang sebagai penyangga tubuh dan syaraf pusat posisi jantung sejajar dengan otak sehingga aliran darah akan maksimal pada tubuh bagian tengah dan juga melancarkan darah dari jantung ke otak.

3. Gerakan sholat I'tidal

    Gerakan bangun dari rukuk dimana tubuh kembali tegak setelah mengangkat kedua tangan setinggi daun telinga disebut I’tidal. Manfaat gerakan I’tidal sangat baik untuk pencernaah karena gerakannya banyak melibatkan perut dan organ pencernaan lainnya sehingga organ pencernaan seolah mengalami pmijatan dan pelonggaran.

4. Gerakan Sholat Sujud

    Kerena Posisi jantung berada atas otak saat sujud, menyebabkan darah kaya oksigen bisa mengalir maksimal ke otak, aliran ini member efek positif pada daya pikir seseorang. gerakan ini juga bisa menghindarkan gangguan wasir dan memperbaiki aliran geth bening. Kemudian terkhusus untuk para muslimah muslimah, baik sujud atau pun rukuk memiliki manfaat yang sangat luar biasa bagi kesuburan dan kesehatan kewanitaan dan juga menjaga syaraf pusat,syaraf Tepi,Syaraf Spinal.

5. Gerakan Sholat Duduk Antara Dua Sujud

    Dalam sholat terdiri dari dua macam, yaitu tahiyyat awal dan tahiyyat akhir. Perbedaannya memiliki sedikit perbedaan yang terletak pada posisi telapak kaki. Manfaatnya bagi kesehatan saat tahiyyat awal adalah kita bertumpu pada pangkal paha yang terhubung dengan syaraf nervus Ischiadius. Posisi ini dapat menghilangkan nyeri pada pangkal paha yang sering menyebabkan seseorang tak mampu berjalan. sedangkan Duduk tahiyyat akhir sangat baik bagi pria, karena tumit menekan aliran kandung kemih, kelenjar kelamin pria dan saluran vas deferens. bila dilakukan dengan benar, postur irfi dapat mencegah penyakit impotensi. Gerak dan tekanan harmonis yang menjaga kelenturan dan kekuatan organ-organ gerak tubuh manusia dan juga merefleksi titik syaraf dengan tekanan lebih.

6. Gerakan Sholat Salam

    Gerakan terakhir dalam sholat yaitu memutar kepala ke kanan dan ke kiri secara maksimal disebut salam. manfaatnya yaitu merelaksasikan otot sekitar leher dan kepala dan menyempurnakan aliran darah di kepala. Gerakan salam ini dapat mencegah sakit kepala dan menjaga kekencangan kulit wajah.

7. Mempercantik postur tubuh

   Kelebihan shalat adalah menggerakan anggota tubuh lebih banyak, termasuk jari kaki dan tangan. Terutama pada gerakan sujud, sujud adalah latihan kekuatan untuk otot tertentu, termasuk otot dada. ketika sujud, beban tubuh bagian atas menumpukan pada lengan hingga telapak tangan. 

8. Meningkatkan kecerdasan

     Menurut beberapa penelitian bahwa gerakan sujud dalam sholat dapat memudahkan pasokan darah yang kaya akan oksigen mengalir secara optimal. karena pada posisi itu jantung tepat berada diatas kepala. Gerakan ini tergolong unik karena pada saat itu kepala manusia benar benar berada dibawah bahkan dibawah pantatnya sendiri.

Hari ke (9)👉23 juli 2020

Taat beragama sehat berjiwa raga
Ibadah Sholat kita akan menentukan sebesar apa keimanan kita terhadap Islam
Dan juga Agama menjadi Rem di saat kita mau melakukan sesuatu hal yang bisa merugikan kita sendiri
Dan kalau kita rajin beribadah  dengan baik maka kita akan terhindar dari resiko gangguan penyakit
Dan Bercinta Dengan Allah akan membuat pikiran kita semakin Rileks.

Hari ke (10) 👉24 juli 2020
Ada lima perkerkara yang harus kita ingat dan sebelum lima perkara itu terjadi❤

        1.  Masa Muda Sebelum Masa Tua mu
    Gunakan masa muda kita untuk beramal kebaikan untuk senantiasa beramal shalih, jadi kan itu kebiasaan kita karena  apabila kita sudah tua maka semua itu tidak akanmampu kita lakukan lagi.
2.  Masa luang Sebelum masa sibuk
Ketika kita sibuk, bekerja sana sini, kita tidak bisa beramal shalih, tidak bisa melakukan ketaatan. Maka disaat luang itulah kita gunakan baik-baik untuk mentaati Allah SWT

3.  Masa kaya Sebelum masa pakir
Maka syukuri kekayaanmu sebelum kefakiranmu. Syukuri dengan cara berinfaq, bersedekah, membantu orang-orang yang susah. Maka dengan cara itu insyaAllah di berkahi harta kita. Karena itu adalah merupakan karunia yang terbesar yang Allah berikan. Disaat kita miskin kita tidak bisa lagi berinfaq, dan tidak bisa bersedekah lagi.

4.  Masa sehat Sebelum masa sakit
Masa sehat kita ketika Allah beri kepada kita kesehatan, maka gunakan sebaik baiknya untuk berbuat kebaikan, beramal shalih, beramal ketaatan, jangan gunakan untuk hal-hal yang tidak ada manfaatnya, disaat kita sakit kita tidak bisa melakukan itu semuanya. Nikmatnya sehat baru kita rasakan di saat kita sedang sakit.

5.  Masa Hidup sebelum mati 
Disaat kita masih hidup gunakan untuk memperbanyak bekal-bekal amal kita yang akan kita bawa nanti ketika kita masuk liang lahat dan penolong kita ketika di kuburan.


Terimakasih Semoga Bermanfaat
😊😊😊



Komentar

  1. Wa'alaikumussalam. Mantul edaaa tingkatkan terus

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

kegiatan KKL tgl 15 sampai 20 juli 2020

Moderasi Beragama

Pemberdayaan ekonomi Ummat di era new normal